Tentu kita para orang tua sudah tidak asing lagi dengan stunting. Ya, betul, kondisi di mana pertumbuhan fisik dan perkembangan anak terhambat, biasanya ditandai dengan tinggi badan yang lebih pendek dari rata-rata pada usia tertentu. Keterbatasan gizi pada masa pertumbuhan anak merupakan salah satu penyebab utama terjadinya stunting.
Tidak jarang orang tua kerap langsung memberikan si Kecil susu penambah berat badan dan mengonsumsi makanan dalam jumlah banyak. Namun ternyata, bukan susu penambah berat badan dan porsi makan lebih banyak yang dibutuhkan anak Anda. Melainkan susu dengan kandungan gizi dan nutrisi seimbang yang bisa menaikkan berat badan secara aman dan mencegah stunting
Yuk, ketahui strategi sehat dan aman berikut ini untuk menaikkan berat badan serta mencegah stunting dengan mengonsumsi susu secara tepat!
Apakah stunting berbahaya bagi anak? Jawabannya adalah ya. Selain mempengaruhi pertumbuhan fisik, stunting juga dapat mempengaruhi perkembangan otak anak. Hal ini dapat berdampak pada prestasi dan produktivitas anak ketika dewasa nanti.
Ada beberapa faktor yang dapat menyebabkan stunting pada anak. Beberapa contohnya seperti:
Melihat poin-poin tersebut, dapat dipahami bahwa kurangnya pemenuhan gizi menjadi faktor utama dari penyebab stunting pada anak. Ini semakin menekankan bahwa pemberian nutrisi yang lengkap dan seimbang sangatlah berpengaruh besar dalam pencegahannya. Yang berarti, orang tua perlu semakin memperhatikan kecukupan nutrisi harian melalui berbagai sumber makanan agar dapat memastikan bahwa anak-anak telah mendapatkan asupan gizi yang memadai untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan optimal mereka.
Ingat, banyak mengonsumsi makanan tidaklah sama dengan pemenuhan gizi, ya! Anda perlu memperhitungkan porsi karbohidrat, protein, lemak, dan mineral serta vitamin lainnya dalam menu makanan anak-anak Anda.
Salah satu cara yang efektif untuk mencegah stunting adalah dengan memberikan nutrisi yang cukup, terutama pada periode pertumbuhan yang kritis, seperti masa kanak-kanak. Jadi, bagaimanakah cara memenuhi kebutuhan nutrisi dan gizi dengan kapasitas lambung anak yang masih kecil?
Jawabannya adalah dengan memasukkan susu dalam menu makanan sehari-hari untuk anak. Susu segar pasteurisasi telah lama diakui sebagai sumber nutrisi yang kaya dan seimbang, yang mengandung berbagai komponen gizi yang diperlukan untuk pertumbuhan yang baik. Berikut adalah beberapa kandungan nutrisi dalam susu yang penting untuk pertumbuhan:
Susu mengandung protein berkualitas tinggi yang diperlukan untuk pertumbuhan dan perkembangan otot, tulang, dan jaringan tubuh lainnya. Protein membantu membangun sel-sel baru dan memperbaiki jaringan yang rusak. Anak-anak yang kekurangan protein cenderung mengalami pertumbuhan yang terhambat.
Lemak sehat memiliki peran yang sangat penting dalam menjaga kesehatan tubuh dan mendukung fungsi-fungsi vital. Contohnya, lemak sehat dalam susu berkontribusi dalam perkembangan otak dan fungsi saraf yang esensial bagi perkembangan anak. Selain itu, lemak sehat juga termasuk makronutrien yang berfungsi sebagai sumber energi, pelarut vitamin (A,D,E, dan K) sehingga mudah diserap tubuh, sekaligus juga merupakan komponen penting dalam pembentukan sel.
Susu merupakan sumber kalsium yang sangat baik. Kalsium diperlukan untuk pembentukan tulang yang kuat dan sehat. Anak-anak yang kekurangan kalsium berisiko mengalami gangguan pertumbuhan tulang dan osteoporosis di kemudian hari.
Susu juga mengandung vitamin D, yang membantu tubuh menyerap kalsium dengan lebih efektif. Vitamin D penting untuk pertumbuhan tulang yang optimal dan perkembangan sistem kekebalan tubuh.
Vitamin B12, yang terdapat dalam susu, berperan penting dalam pembentukan sel darah merah, perkembangan otak, dan fungsi saraf yang sehat. Kekurangan vitamin B12 dapat berdampak negatif pada pertumbuhan dan perkembangan anak.
Susu mengandung vitamin A yang esensial untuk kesehatan mata, sistem kekebalan tubuh, dan pertumbuhan sel-sel tubuh. Kekurangan vitamin A dapat menyebabkan masalah penglihatan dan melemahkan sistem kekebalan tubuh.
Deretan nutrisi tersebut bersamaan dengan mineral dan vitamin lain seperti fosfor, zinc, vitamin B1, dan vitamin B2 yang juga akan mendukung tumbuh kembang si Kecil bisa Anda dapatkan secara bersamaan dalam segelas susu, lho.
Terlebih lagi, susu adalah salah satu sumber protein hewani yang mengandung asam amino esensial yang diperlukan untuk membentuk protein. Salah satu penelitian menemukan bahwa kadar asam amino esensial pada anak stunting lebih rendah daripada yang tidak stunting. Oleh karenanya, merutinkan konsumsi susu setiap hari untuk anak Anda benar-benar penting.
Pastikan juga Anda selalu memilih jenis susu segar pasteurisasi yang masih mengandung seluruh kebaikan nutrisi alami. Yang mana, kualitas nutrisi alami pada susu jenis ini adalah yang terbaik karena tidak semua jenis susu masih dapat mempertahankan kualitas nutrisinya setelah melalui proses pemanasan.
Penting untuk diingat bahwa dalam upaya menjaga kesehatan dan kebugaran, Anda tidak perlu mengandalkan susu penambah berat badan. Sebaliknya, fokus harus tertuju pada konsumsi susu yang mengandung nutrisi alami dan lengkap guna memenuhi kebutuhan gizi harian Anda.
Dengan memilih susu yang mengandung nutrisi alami, Anda telah mengambil langkah bijak untuk memberi tubuh kita asupan yang seimbang dan menjadikan kesehatan berkelanjutan sebagai tujuan utama kita. Konsumsi susu yang tepat dapat menjadi pilihan yang baik untuk mencapai tujuan tersebut.
Mengonsumsi susu secara teratur di masa pertumbuhannya akan bantu menjaga anak-anak memperoleh asupan nutrisi yang diperlukan tubuh untuk meningkatkan berat badan secara sehat dan aman.
Tentu Anda akan berupaya memberikan yang terbaik agar anak dapat tumbuh sehat sesuai dengan usia perkembangannya. Oleh karena itu, orang tua juga wajib tahu cara-cara yang keliru dalam mencegah stunting dengan memahami apa yang sebaiknya dihindari sehingga Anda dapat lebih baik dalam membantu anak-anak tumbuh dan berkembang dengan normal.
Beberapa persepsi yang salah terkait upaya pencegahan stunting adalah sebagai berikut:
1.Pemberian Makanan Tidak Seimbang: makanan yang tidak mencakup nutrisi utama seperti protein, vitamin, mineral, dan serat dapat menghambat pertumbuhan dan perkembangan optimal pada anak, bahkan menyebabkan masalah kesehatan jangka panjang.
2.Mengandalkan Hanya pada Susu Penambah Berat Badan: meskipun susu penambah berat badan bisa membantu anak mendapatkan kalori tambahan, mengandalkan hanya pada susu ini tanpa makanan lain bisa mengakibatkan kurangnya nutrisi penting yang dibutuhkan anak sehari-hari.
3.Memberi Makanan yang Tidak Sesuai Usia: tentunya bayi dan anak-anak memiliki kebutuhan nutrisi yang berbeda-beda pada tahap perkembangannya. Memberi makanan yang tidak sesuai dengan usia anak dapat berdampak negatif pada pencernaan dan mengakibatkan pertumbuhan yang tidak normal.
4.Mengandalkan Nutrisi Satu Sumber Makanan: setiap jenis makanan memiliki komposisi nutrisi yang berbeda. Oleh karena itu, penting sekali untuk mengajarkan anak mengonsumsi berbagai jenis makanan yang seimbang agar kebutuhan nutrisinya tercukupi.
5.Tidak Memantau Pertumbuhan: pemantauan pertumbuhan yang rutin akan membantu Anda mengidentifikasi masalah pertumbuhan dan kesehatan yang mungkin timbul sehingga memungkinkan dilakukannya langkah intervensi yang diperlukan sejak dini.
Kesimpulannya, susu penambah berat badan mungkin dapat membantu meningkatkan berat badan. Akan tetapi perlu diingat bahwa susu dengan kandungan gizi dan nutrisi seimbang yang sebenarnya dapat membantu pemenuhan gizi demi tumbuh kembang anak maupun remaja.
Ada berbagai jenis susu yang tersedia di pasaran, namun tidak semua susu sama dalam hal kualitas dan kebaikan nutrisinya. Salah satu merek susu yang telah dikenal luas dan diandalkan oleh banyak orang adalah Greenfields Fresh Milk.
Dibuat dari 100% susu sapi segar hasil peternakan sendiri, susu Greenfields memiliki rasa segar yang ringan dan tidak bikin enek. Terutama, setelah melalui proses pasteurisasi dengan teknologi modern dan tanpa sentuhan tangan manusia, Greenfields Fresh Milk tetap mempertahankan nutrisi alaminya sehingga tubuh dapat memperoleh manfaat susu dengan maksimal.
Dalam tiap tetesnya, Anda akan mendapatkan kandungan lemak utuh sebesar 3,5%, protein, kalsium, fosfor, dan berbagai vitamin seperti vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, serta nutrisi lainnya yang Anda butuhkan tiap hari.
Apalagi, lemak yang terkandung dalam susu ini bermanfaat untuk menjaga daya tahan tubuh. Kehadiran lemak utuh dalam susu membantu penyerapan vitamin A, D, E, dan K, yang larut dalam lemak. Dengan begitu, tentunya tubuh dapat menikmati segala manfaat baik yang terkandung dalam makanan sehari-hari. Alhasil, keinginan untuk memiliki tubuh yang sehat dan kuat adalah hal yang sangat mungkin.
Jadi, jangan lupa untuk minum dua gelas Greenfields Fresh Milk setiap hari. Anda dan keluarga kecil Anda bisa mengonsumsinya saat sarapan untuk menyimpan tenaga ekstra saat beraktivitas, juga bisa meminumnya saat sebelum tidur supaya tubuh lebih rileks dan tidur lebih nyenyak.
Gaya Hidup Sehat: Kunci Utama Meningkatkan Imunitas Tubuh dan Menjaga Kesehatan
11 Dec 2024
Selengkapnya
Gizi Seimbang dalam Sepiring Sarapan: Panduan Menerapkan Pola Makan Sehat Sejak Pagi Hari
11 Dec 2024
Selengkapnya
Amankah Susu Pasteurisasi untuk Bayi dan Anak-Anak?
11 Dec 2024
Selengkapnya